Sunday, May 10, 2020

RS Malaysia Uji Alat Deteksi Infeksi Covid-19 Jarak Jauh

Jakarta, CNN Indonesia -- Kecerdasan buatan (Artificial Intellegence/AI) besutan perusahaan Inggris mampu memberikan sebuah analisa apakah pasien memiliki risiko tinggi Covid-19 akibat infeksi virus corona SARS-CoV-2. Negara tetangga, Malaysia sedang menguji coba sistem AI tersebut.

Analisa dari kecerdasan buatan Axial AI itu diberikan setelah memindai apakah paru-paru pasien terkena Covid-19 atau tidak. Axial Ai adalah anak perusahaan SkyMind asal Inggris.

Algoritma AI itu sebelumnya telah digunakan untuk memindai paru-paru ribuan pasien di Wuhan, China. Algoritma tersebut dikembangkan oleh Axial AI dan mampu menganalisa citra CT dalam hitungan detik.


Di seluruh dunia, teknologi kecerdasan buatan sedang dikembangkan dengan cepat sebagai bagian dari upaya untuk mengatasi penularan infeksi virus corona SARS-CoV-2.

Beberapa rumah sakit di Inggris pun meluncurkan alat AI untuk membantu staf medis menganalisis X-ray  lebih cepat. Staf  medis di Rumah Sakit Royal Bolton, menggunakan AI yang telah diuji coba ke lebih dari 11 ribu X-ray dada. Angka tersebut termasuk sekitar 500 kasus Covid-19 yang terkonfirmasi.

Dokter radiologi di Rumah Sakit Royal Bolton, Rizwan Malik mengatakan AI telah digunakan untuk rontgen lebih dari 100 pasien. Algoritma didesain untuk mencari tanda-tanda kemungkinan gejala Covid-19, salah satunya adalah pola ground glass opacities.

"Ini pada dasarnya memberi dokter alat lain untuk membantu mereka membuat keputusan. Misalnya, pasien mana yang akan mereka akui, yang akan mereka kirim pulang," kata Malik

Dilansir dari BBC, Dokter spesialis paru di University Hospital Southampton, Thomas Daniels mengatakan AI tersebut bisa sangat berguna karena menerjemahkan pemindaian sehingga dokter dapat mencerna informasi dengan cepat bisa sangat berguna. 

"Ahli radiologi sering membutuhkan berjam-jam atau kadang-kadang bahkan berhari-hari untuk sampai ke rontgen dada khusus itu dan menulis laporan tentang itu," kata Daniels.

Namun, kecerdasan buatan ini masih dalam tahap pengujian. Pada pemindaian 147 pasien suspect Covid-19, AI itu berhasil memindai akurat 90 persen apakah seseorang positif atau tidak.

Dilansir dari Tech Times, AI juga dikembangkan agar masyarakat bisa memeriksa paru-paru dari rumah untuk mengecek gejala Covid-19. Teknologi dikembangkan oleh negara Polandia dan dinamakan StethoMe. 

AI telah digunakan oleh layanan kesehatan digital di Spanyol maupun Prancis. StethoMe berjanji kepada kedua layanan kesehatan digital untuk membantu pasien tetap terhubung dengan tenaga medis setiap waktu.

"Tim ahli teknologi dan medis kami telah mengabdikan lima tahun terakhir upaya R&D untuk menciptakan stetoskop nirkabel pintar. Pada saat di mana layanan medis berada di bawah tekanan di seluruh dunia karena pandemi Covid-19, kami percaya dapat  berkontribusi pada pengurangan beban pada sistem perawatan kesehatan dan mengurangi penyebaran penyakit yang tidak perlu" kata CEO StethoMe, Wojciech Radomski.

StethoMe digunakan dengan aplikasi ponsel dan menggunakan algoritma AI berbasis cloud dalam sistemnya untuk mendeteksi, menganalisis, dan mengklasifikasikan suara patologis.

Fitur ini memungkinkan orang dewasa, dan bahkan anak-anak, untuk mendengarkan paru-paru mereka sendiri di rumah. StethoMe bersama layanan kesehatan digital, saat ini menyediakan informasi khusus pasien kepada penyedia layanan kesehatan untuk pemeriksaan cepat masalah pernapasan potensial yang mungkin menunjukkan infeksi Covid-19

Berbagai tes algoritma StethoMe yang kuat telah mengungkapkan bahwa sistem ini 29 persen lebih akurat dibandingkan dengan dokter spesialis paru. (eks/eks)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Hasil Uji Tabrak Jeep Wrangler

Jakarta, CNN Indonesia -- Insurance Institute for Highway Safety (IIHS) melaporkan Jeep Wrangler JL mendapat penilaian buruk setelah terpelanting saat diuji tabrak. Menurut institut keselamatan jalan raya Amerika Serikat itu, terpelanting bisa meningkatkan risiko cedera penumpang kendati sudah terlindungi ketika terjadi tumbukkan.

Wrangler yang diuji merupakan versi 4-pintu edisi 2019-2020. Model ini merupakan desain terbaru setelah mendapatkan revisi pada 2018.

Dalam ulasan di video gerakan lambat terlihat ban depan sebelah kiri Wrangler mengudara usai bumper kiri menghantam tembok. Setelah itu ban belakang kiri ikut terangkat kemudian SUV ini terpelanting dan jatuh dengan posisi seluruh sisi kanan menghadap ke bawah.


IIHS memaparkan Wrangler berhasil mempertahankan ruang pengemudi dan boneka uji terlindungi ketika tabrakan. Kendati begitu posisi terpelanting dikatakan butuh perhatian lebih.

"Kendaraan terpelanting ke salah satu sisi merupakan hasil yang tidak bisa diterima pada uji tabrak depan, dan sebagai penilaiannya, rating keseluruhan Wrangler diturunkan menjadi marjinal," tulis IIHS.

Motor1.com menjelaskan mobil yang terpelanting, terutama pada Wrangler yang punya pintu dan atap yang bisa dicopot berisiko membuat penumpang terlempar keluar mobil. Atap yang bisa dicopot juga berarti Wrangler tak bisa memiliki airbag di sekitar jendela.

Pengetesan pada Wrangler merupakan hasil audit IIHS pada mobil-mobil yang sudah pernah dites sebelumnya. Wrangler terguling saat diaudit kemudian pemilik merek Jeep, Fiat Chrysler Automobiles, meminta IIHS mengetes dengan metode berbeda.

IIHS setuju melakukannya dengan hasil yang telah dibahas di atas. Wrangler sebelumnya tidak mengalami terguling atau terpelanting saat diuji tabrak untuk pertama kalinya.

[Gambas:Youtube]

(fea)

Let's block ads! (Why?)

FOTO: Petani di Kolombia Coba Peruntungan Jadi Youtuber

[unable to retrieve full-text content]

Kebijakan lockdown di Kolombia berdampak kepada keluarga petani yang kini membanting setir menjadi Youtuber dengan membagikan pengetahuan soal bercocok tanam.

Pangkas Gap, WHO Pakai Aplikasi Pelacakan Kontak Corona

Jakarta, CNN Indonesia -- Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) akan meluncurkan aplikasi pelacakan kontak kasus Covid-19. Hal ini dimaksudkan pula untuk memangkas gap atau jurang kemampuan antar-negara dalam bidang teknologi informasi terkait penanganan Virus Corona.

Kepala Petugas Informasi untuk WHO Bernardo Mariano mengatakan aplikasi tersebut akan diluncurkan secara global pada akhir Mei. Ia menyebut sejumlah negara sudah memiliki aplikasi sejenis.

"Versi asli miliki WHO bisa membantu negara-negara yang tidak mampu mengembangkan aplikasi," ujar Mariano, dikutip dari Engadget, Minggu (10/5).


Aplikasi memiliki kemampuan untuk memberi informasi soal gejala-gejala Covid-19, melakukan penelusuran riwayat kontak kasus positif Virus Corona, sekaligus mendorong lebih banyak orang untuk melakukan tes.

Dikutip dari Tech Portal, aplikasi dapat melacak dan pergerakan pengguna untuk memberikan informasi terkait kontak dengan orang yang terjangkit Covid-19.

WHO telah berkomunikasi dengan Apple dan Google untuk menggunakan teknologi pelacakan besutan kedua perusahaan raksasa teknologi tersebut. Namun, ada masalah hukum dan privasi.

[Gambas:Video CNN]
Mariano menyebut kedua korporasi raksasa itu sempat menjanjikan sistem yang tak terpusat yang membuat data kontak tetap anonim. Namun, pihaknya menilai masih ada masalah terkait kemungkinan penyalahgunaan data untuk kepentingan bisnis di kemudian hari.

Di sisi lain, Google dan Apple memastikan bahwa data yang dikumpulkan aplikasi tidak akan digunakan untuk keperluan lain di luar penanganan Covid-19. Keduanya mengaku akan menghapus data-data tersebut saat pandemi Covid-19 berakhir.

Pelacakan kontak diketahui merupakan bagian penting dalam penanganan pandemi Virus Corona. Otoritas terkait akan melakukan penelusuran terhadap orang-orang yang bersentuhan secara dekat dengan penderita Covid-19.

Pelacakan secara manual salah satunya dilakukan dengan menelpon orang terkait dan memperingatkannya soal potensi bahaya penularan Corona. Upaya ini dipandang lebih akurat melacak penyebaran virus dan membantu membatasi ruang lingkup lockdown.

Indonesia sendiri belum menerapkan secara penuh penggunaan aplikasi sejenis dan masih menerapkan sistem pelacakan kontak secara manual.

(jnp/arh)

Let's block ads! (Why?)

Peretas Jual 1,2 Juta Data Pengguna Bhinneka.com di Dark Web

Jakarta, CNN Indonesia -- Kelompok peretas alias hackerShinyHunters, yang juga disebut jadi biang kebocoran data pengguna Tokopedia, mengklaim telah meretas dan menjual puluhan juta data pengguna 10 perusahaan, termasuk e-commerce berbasis di Indonesia Bhinneka.com.

Dikutip dari ZDNet, Minggu (10/5), kelompok ini mengklaim memiliki 1,2 juta data pengguna Bhinneka.com. "Bhinneka, toko daring Indonesia (1,2 juta data pengguna)," tertulis dalam 10 daftar perusahaan yang datanya dibocorkan itu.

Secara keseluruhan, basis data yang dijual mencapai 73,2 juta pengguna dan dijual seharga sekitar US$18 ribu di dark web. Setiap basis data dijual terpisah.


Rincian 10 situs yang dibobol kelompok ini antara lain:

1. Aplikasi kencan online Zoosk (30 juta data pengguna)
2. Perusahaan percetakan Chatbooks (15 juta pengguna)
3. Platform mode Korea Selatan, SocialShare (6 juta data pengguna)
4. Layanan pengiriman makanan, Home Chef (8 juta data pengguna)
5. Toko daring Minted (5 juta data pengguna)
6. Surat kabar online Chronicle of Higher Education (3 juta data pengguna)
7. Majalah furnitur Korea Selatan, GGuMim (2 juta data pengguna)
8. Majalah kesehatan Mindful (2 juta data pengguna)
9. Bhinneka, toko daring Indonesia (1,2 juta data pengguna)
10. Surat kabar AS, StarTribune (1 juta data pengguna)

Pengguna Tokopedia bertransaksi melalui gawai di Jakarta, Senin (4/5/2020). Kementerian Komunikasi dan Informatika bersama BSSN dan Tokopedia akan melakukan evaluasi, penyelidikan, dan mitigasi teknis terhadap upaya peretasan data pengguna sebanyak 91 juta akun dan 7 juta akun merchant, serta akan terus memastikan ekonomi digital khususnya e-commerce tetap berjalan dengan baik dan lancar tanpa diganggu peretas data. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/pras.Data pelanggan Tokopedia lebih dulu dibocorkan kelompok peretas. (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/pras.)
Hal itu disebut tak lepas dari kesuksesan penjualan data milik Tokopedia, pekan lalu.

Awalnya, para peretas membocorkan 15 juta catatan pengguna secara gratis. Namun, mereka kemudian menjual 91 juta data pengguna seharga US$5.000 di dark web alias internet bawah tanah.

Grup peretas ini telah membagikan sampel dari beberapa database yang dicuri. ZDNet kemudian memverifikasinya dengan memasukkan catatan pengguna yang sah yang memiliki rincian. Hasilnya, keaslian beberapa database yang terdaftar tidak dapat diverifikasi.

Namun, sumber-sumber di komunitas intelijen ancaman seperti Cyble, Nightlion Security, Under the Breach, dan ZeroFOX percaya bahwa ShinyHunters adalah ancaman yang sah.

Beberapa pihak percaya kelompok ShinyHunters memiliki hubungan dengan Gnosticplayers, kelompok peretas yang aktif tahun lalu, yang menjual lebih dari satu miliar kredensial pengguna di pasar web gelap. Alasannya, kedua kelompok ini beroperasi dengan pola yang nyaris identik.

ZDNet juga secara bertahap menghubungi korporasi yang menjadi korban peretasan itu. Hingga berita ini ditulis, hanya Chatbooks yang membalas surel dan menyatakan perusahaan itu secara resmi mengumumkan pelanggaran keamanan di situs webnya.

Ubah Kata Sandi

Dihubungi terpisah, Group Head Brand Communication & PR (BCPR) Bhinneka.com, Astrid Warsito, mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan atas dugaan peretasan situsnya.

"Hingga saat ini, kami masih melakukan investigasi yang mengenai kebenaran berita tersebut dan juga melakukan investigasi di sistem internal Bhinneka sehubungan dengan dugaan tersebut," kata dia, dalam pesan singkatnya, Minggu (10/5).

Infografis Barang Konsumsi Impor dan Lokal via Belanja OnlineFoto: CNNIndonesia/Asfahan Yahsyi
Terkait keamanan pembayaran pelanggan, Astrid menyebut pihaknya tak menyimpan data pembayaran itu di database-nya.

"Kami tidak menyimpan data kartu kredit ataupun debit. Semua data pembayaran langsung terkoneksi dengan payment gateway," tuturnya.

"Selain itu tidak ada uang elektronik atau digital goods lainnya yang datanya tersimpan di sistem kami," imbuh dia.

Ia mengaku pihaknya selalu memprioritaskan keamanan dan kenyamanan pelanggan lewat penerapan standar keamanan global Payment Card Industry Data Security Standard (PCI DSS) dari TUV Rheinland.

"Kami informasikan juga bahwa password pelanggan di database selalu dienkripsi," aku dia.

"Namun ada baiknya, kita bersama-sama menghindari segala niat yang kurang baik dan mencegahnya bersama," tukasnya.

Untuk itu, Astrid menghimbau pelanggan untuk segera melakukan penggantian kata sandi atau password sebagai langkah pencegahan kebocoran data. Tahapannya antara lain:

1. Mengganti password secara berkala dan ini saat yang tepat untuk mengganti yang baru. 

2. Tidak menggunakan password yang sama untuk berbagai layanan.

3. Menggunakan email yang berbeda untuk aktivitas transaksi online.

4. Segera gunakan strong password: minimum 8 (delapan) karakter, kombinasi huruf besar dan kecil, kombinasi angka, jangan gunakan identitas atau informasi terkait dengan diri Anda, dan kombinasi simbol.

(arh)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Kaspersky: Orang Lebih Banyak Nonton Konten Porno saat WFH

Jakarta, CNN Indonesia -- Perusahaan keamanan siber Kaspersky menemukan 51 persen orang lebih banyak menonton konten pornografi dengan perangkat kerja, saat work from home (WFH) atau bekerja dari rumah selama pandemi virus corona.

Riset Kaspersky ini melibatkan 6.017 responden dari Inggris, Amerika Serikat, Prancis, Italia, Spanyol, Jerman, Swedia, Rusia, Mexico, Brazil, dan Kolombia. Pengumpulan data dilakukan mulai 9 hingga 18 April 2020.

Hasil riset menunjukkan, hampir seperlima (18 persen) karyawan bahkan mengakses konten pornografi itu dari perangkat yang disediakan oleh perusahaan. Sedangkan 33 persen mengaku menonton konten dewasa di perangkat pribadi--namun juga biasa digunakan untuk bekerja.


Data juga menunjukkan, hampir sepertiga atau 31 persen karyawan menghabiskan lebih banyak waktu untuk bekerja dibanding hari-hari sebelumnya. Namun, 46 persen mengatakan lebih banyak menghabiskan waktu untuk kegiatan pribadi. "Perubahan spesifik seperti ini mungkin terjadi karena para karyawan sekarang tidak harus bolak-balik atau bepergian sebanyak sebelumnya," jelas Kaspersky melalui keterangan resmi yang diterima CNNIndonesia.com, Minggu (10/5).

Laporan tersebut juga mengungkapkan bahwa kini jadi kian sulit bagi para karyawan untuk memisahkan kegiatan pekerjaan dengan kehidupan pribadi.

Hasil riset pun menggambarkan 55 persen karyawan lebih banyak membaca berita dibandingkan saat sebelum memulai bekerja dari rumah.

Meskipun hal tersebut tergolong wajar lantaran setiap orang ingin mendapatkan informasi terbaru tentang perkembangan virus corona, 60 persen dari kegiatan tersebut dilakukan pada perangkat kerja. Kondisi ini berpotensi mengakibatkan infeksi malware jika karyawan tidak memperhatikan sumber daya dan situs web yang dikunjungi.

Para karyawan juga mulai menerapkan kebiasaan menggunakan layanan pribadi mereka untuk tujuan pekerjaan sehingga meningkatkan risiko potensial serangan siber, termasuk pengungkapan informasi sensitif.

Misalnya, 42 persen karyawan menggunakan akun email pribadi untuk hal-hal terkait dengan pekerjaan, dan 49 persen mengakui penggunaan itu meningkat ketika bekerja dari rumah.

Sebanyak 38 persen menggunakan messenger pribadi yang belum disetujui oleh departemen TIK. Sementara 60 persen dari mereka
melakukannya lebih sering dalam situasi baru seperti saat ini.

Oleh karena itu, Kaspersky merekomendasikan pemilik bisnis untuk mengikuti beberapa langkah demi memastikan keamanan data karyawan dan perusahaan.

1. Jadwalkan pelatihan kesadaran keamanan dasar untuk karyawan.

Hal Ini dapat dilakukan secara online dan mencakup praktik-praktik penting, seperti manajemen akun dan kata sandi, keamanan email, keamanan endpoint. Kaspersky dan Area9 Lyceum telah menyiapkan modul gratis untuk membantu staf bekerja dengan aman dari rumah

2. Pastikan seluruh perangkat, perangkat lunak, aplikasi dan layanan tetap diperbarui dengan terbaru

3. Instal perlindungan perangkat lunak yang telah terbukti.

Solusi apapun yang digunakan harus mencakup perlindungan dari ancaman web dan email phishing.

(jnp/NMA)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Facebook Resmi Luncurkan Fitur Dark Mode Versi Web

Jakarta, CNN Indonesia -- Facebook resmi meluncurkan fitur mode gelap atau dark mode untuk versi desktop atau web secara global. Dark mode sebelumnya memang sudah ada di situs Facebook. Hanya saja, tak seluruh negara bisa menggunakan fitur mode gelap tersebut.

Kini setelah Facebook memutuskan untuk mendesain ulang tampilan situsnya, fitur mode gelap telah bisa diaplikasikan di semua negara. Fitur dark mode dan desain ulang tersebut telah diumumkan hampir setahun lalu.

Dilansir dari The Verge, desain terbaru Facebook menjanjikan kemudahan bagi pengguna di manapun.


"Desain terbaru mempercepat dan memudahkan penggunaan. Serta membuat mata lebih nyaman dengan mode gelap," demikian pernyataan dari Facebook.
Cara mengaktifkan mode gelap pun disebut tergolong mudah. Pengguna cukup memilih ikon 'tanda panah ke bawah' di pojok kanan atas Home Facebook. Kemudian pilih 'Beralih Ke Facebook Baru'.

Pada saat tampilan Facebook telah berubah, pengguna langsung ditawarkan untuk menggunakan mode gelap.

Apabila pengguna memutuskan untuk tidak menggunakan mode gelap sekarang, pengguna bisa mengaktifkan kelak dengan menekan terlebih dulu ikon 'tanda panah ke bawah'. Kemudian fitur mode gelap pun bisa diterapkan.


Dilansir dari Tech Crunch, mode gelap memang menjadi fitur yang paling menonjol. Selain itu, desain terbaru ini juga memberikan pembaruan antarmuka pengguna yang cukup signifikan.

Pembaruan menghadirkan tata letak dari News Feed yang lebih ringkas, ruang kosong di kanan dan kiri halaman, ikon yang lebih besar dan, menu bar yang membuat pengguna mudah untuk masuk ke berbagai fitur. (jnp/NMA)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Peneliti Temukan 3 Kombinasi Obat untuk Atasi Covid-19

Jakarta, CNN Indonesia -- Penelitian di Hong Kong menemukan tiga kombinasi obat antivirus yang mampu menekan jumlah virus corona penyebab Covid-19 dalam tubuh. Studi terhadap 127 pasien Covid-19 di negara itu membagi kelompok menjadi dua yakni kelompok uji dan kelompok kontrol.

Kelompok uji diberi kombinasi tiga obat, pertama adalah lopinavir-ritonavir yang biasa digunakan untuk mengobati HIV / AIDS. Kedua, ribavirin yang dipakai untuk mengobati hepatitis, dan ketiga adalah interferon beta yang mengobati multiple sclerosis.

Sementara itu, kelompok kontrol hanya diberikan obat HIV dengan merek Kaletra. Para pasien dalam kelompok kontrol tidak terdeteksi virus corona jenis baru atau SARS-CoV-2 setelah 12 hari.


Sedangkan pasien dalam kelompok uji bisa pulih sepenuhnya dalam waktu tujuh hari. Hasil ini berarti lima hari lebih awal dibanding pasien dalam kelompok kontrol.
Dilansir dari CNN, peneliti utama Kwok-Yung Yuen dari Universitas Hong Kong mengungkapkan kombinasi obat dalam studinya dapat meredakan gejala pasien Covid-19.

"Percobaan kami menunjukkan bahwa pengobatan dini Covid-19 ringan hingga sedang dengan kombinasi tiga kombinasi obat anti virus dapat dengan cepat menekan jumlah virus dalam tubuh pasien dan meredakan gejala," ujar Kwok.

Peneliti juga mencatat bahwa dengan memberikan obat ke pasien yang sakit itu maka secara tidak langsung juga menyelamatkan nyawa petugas medis yang merawat pasien.

Sebab laju virus yang lebih cepat ditekan akan memungkinkan fase 'pelepasan virus' dari pasien pun akan kian sedikit waktunya. Fase ini terjadi ketika virus paling aktif dan paling mudah ditularkan.

Infografis Prediksi Pandemi Covid-19 BerakhirFoto: CNNIndonesia/Basith Subastian
Infografis Prediksi Pandemi Covid-19 Berakhir

Pasien dalam studi juga disebut merasa lebih baik dalam waktu empat hari. Efek samping dari tiga obat ini juga disebut sangat sedikit.

Kendati demikian, proses menyatakan obat atau kombinasi obat efektif melawan penyakit dan aman digunakan manusia memakan waktu bertahun-tahun. Bukan hitungan bulan atau minggu, dan perlu melalui sejumlah langkah.

Stephen Evans, seorang profesor pharmacoepidemiology di London School of Hygiene & Tropical Medicine mencatat bahwa penelitian tim Hong Kong tersebut hanyalah titik awal.


"Ini jelas membenarkan pertimbangan untuk menambahkan interferon beta ke daftar perawatan yang benar-benar berbasis bukti untuk diuji dalam uji coba acak lebih lanjut," jelas Evans.

Dilansir dari Inquisitr, studi ini diterbitkan dalam jurnal The Lancet yang melibatkan 127 orang dewasa dari enam rumah sakit publik di Hong Kong. (jnp/NMA)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

FOTO: Supercar dan Moge Keliaran, Hiburan Warga Saat Corona

Suatu malam di Times Square, New York, Amerika Serikat menjadi tak begitu sepi saat pandemi Covid-19 ketika supercar, mobil sport dan moge berkeliaran. Pemandangan eksotis pada 2 Mei itu, yang ditambah raungan mesin dengan putaran tinggi, menjadi hiburan warga yang aktivitasnya sedang dibatasi pemerintah setempat. (AP Photo/Mark Lennihan)

Let's block ads! (Why?)

13 Tahap Mengatasi Ponsel Lemot

Jakarta, CNN Indonesia -- Penggunaan ponsel dan internet meningkat imbas kebijakan physical distancing atau Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) imbas pandemi virus corona Covid-19.

Ponsel Android atau iOS yang tidak stabil alias 'lemot' bisa mengganggu aktivitas belajar ataupun bekerja dari rumah atau Work From Home (WFH). Namun, hal itu ternyata bisa diatasi dengan berbagai cara. 

Dilansir dari berbagai sumber, berikut sejumlah trik dan cara bisa diterapkan agar kinerja ponsel tetap stabil atau meningkat ketika digunakan.


Perbarui Sistem

Pembaruan sistem tampaknya sangat sederhana. Namun, langkah itu sangat penting untuk menjaga perangkat Anda berjalan pada kondisi terbaiknya.  

Pembaruan sistem membawa perbaikan, peningkatan kinerja, dan banyak lagi untuk membuat perangkat Anda berjalan secara optimal. Cara untuk pembaruan sistem adalah dengan Buka Pengaturan -> Sistem -> Tentang Telepon -> Pembaruan Sistem.

Pembaruan aplikasi juga harus lebih sering dengan memeriksa di Google Play Store atau App Store. Salah satu cara termudah adalah mengaturnya agar diperbarui secara otomatis. Pembaruan aplikasi kembali menghadirkan peningkatan kinerja dan perbaikan yang membuat aplikasi berjalan optimal.

Gunakan aplikasi minim sumber daya

Jangan pasang aplikasi berat yang tidak perlu karena akan menghabiskan banyak sumber daya yang diperlukan dan akan membuat perangkat Anda berjalan lambat.  

Lebih baik batasi berapa banyak aplikasi yang Anda butuhkan untuk mendapatkan pengalaman yang Anda inginkan. Pasalnya, Anda akan terkejut mengetahui bahwa sebagian besar pengguna ponsel pintar yang disurvei tidak memerlukan lebih dari 10 aplikasi.

Batasi Widget dan Wallpaper Animasi

Hindari Wallpaper Animasi dan batasi penggunaan widget seminimal mungkin. Gunakan gambar latar belakang statis dan hanya gunakan widget yang memberikan Anda informasi penting saat bepergian.  

Menjaga agar jumlah Widget tetap terkendali dan menghindari Wallpaper Live akan meningkatkan kinerja dan navigasi umum ponsel Anda.

Hapus dan Nonaktifkan Aplikasi yang Tak Digunakan

Aplikasi yang diinstal pada ponsel Anda akan mengambil ruang penyimpanan dan RAM dengan ketika berjalan pada proses latar belakang.

Semakin banyak aplikasi yang Anda instal, semakin banyak ruang penyimpanan yang digunakan atau semakin banyak proses latar belakang yang berjalan pada ponsel Anda. Jika demikian maka semakin lambat kinerja ponsel.  

Solusinya, Anda dapat menghapus aplikasi yang tidak digunakan dengan masuk ke Pengaturan -> Aplikasi dan menghapus aplikasi yang tidak diperlukan. Anda juga dapat menonaktifkan aplikasi yang tidak dapat dihapus karena pengaturan vendor atau produsen smartphone.

Kelola aplikasi Background

Anda dapat dengan mudah mengelola sejumlah aplikasi yang diizinkan berjalan di latar belakang. Ini memastikan kinerja yang lebih baik dengan memastikan bahwa hanya aplikasi yang berjalan di latar belakang yang benar-benar perlu dihidupkan untuk tetap mengirimkan pemberitahuan kepada kita.

Langkah itu dapat meminimalkan penggunaan RAM dan prosesor, serta ruang lebuh banyak tersedia ketika Anda benar-benar perlu meluncurkan aplikasi baru atau melakukan sesuatu.

Pada Android Oreo 8.1 pergi ke Pengaturan-> Baterai-> Background Activity manager. Lalu 'aktifkan Daftar Hitam' dan dari daftar aplikasi yang muncul di bawah, aktifkan semua aplikasi dan game yang tidak ingin jalankan di latar belakang.

Matikan Aplikasi dan Game yang ingin Dijalankan di Background

Ada satu opsi lagi dari 'Pembersih Aktivitas Latar Belakang' yang dapat Anda gunakan juga untuk memperpanjang usia baterai. Tetapi jika Anda mengaktifkannya pemberitahuan dari beberapa aplikasi / game mungkin tidak langsung terlihat oleh Anda.

Matikan atau Kurangi Animasi

Dengan mengurangi atau mematikan beberapa animasi UI, kita dapat membuat ponsel Android terasa lebih tajam.  

Untuk mengurangi animasi, pertama-tama aktifkan opsi Pengembang dengan masuk ke Pengaturan -> Tentang ponsel dan gulir ke bawah ke bagian Sistem untuk mencari nomor Build. Selanjutnya, ketuk tujuh kali dan Anda akan melihat pesan tentang menjadi seorang pengembang.  

Kemudian kembali dan temukan opsi Pengembang yang terdaftar di bawah Sistem dengan masuk ke menu Pengaturan utama.  Setelah itu lihat ke skala animasi Transisi dan skala durasi Animator satu per satu. Ketuk masing-masing dan atur menjadi nonaktif.

Kurangi atau Hentikan Sinkronisasi Otomatis

Pada sebuah ponsel biasanya terdapat banyak akun seperti untuk Surat, Penyimpanan Cloud, dan lainnya yang terus menyinkronkan konten ke server.  Ternyata, hal itu membutuhkan banyak sumber daya dan sinkronisasi yang sangat sering dapat menyebabkan kinerja sistem yang sangat buruk bagi memori.  

Untuk menghentikan itu, Anda dapat pergi ke Pengaturan -> Akun dan matikan Auto-sync sepenuhnya atau mengurangi frekuensi Auto-Sync dengan pergi ke masing-masing akun. Yang terakhir berfungsi lebih baik dan Anda dapat menjaga frekuensi sinkronisasi untuk akun yang terkendali yang Anda perlukan untuk diakses.

Gunakan kartu MicroSD Berkecepatan Tinggi

Disarankan untuk menggunakan kartu memori berkecepatan tinggi untuk kinerja ponsel yang lebih baik. Sebab, dampak buruk pada kinerja keseluruhan ponsel bisa terjadi jika kartu MicroSD tidak sesuai.  

Direkomendasikan penggunaan kartu SD Kelas 6 atau Kelas 10 untuk hasil yang lebih baik.

Pakai Aplikasi Task Killer atau Manager

Anda dapat mengunduh aplikasi Task Killer atau aplikasi Task Manager dari Google Play Store. Advanced Task Killer dan Super Task Killer adalah salah satu aplikasi Task Manager paling terkenal. 

Anda dapat menggunakan aplikasi itu untuk mematikan proses ekstra yang berjalan di latar belakang yang menghabiskan RAM yang berharga dan membuat kinerja ponsel secara keseluruhan menderita.

Dengan menggunakan aplikasi itu, juga dapat mengatur pembunuhan proses secara otomatis setelah periode waktu tertentu.

Lakukan Reset

Jika menghadapi terlalu banyak masalah dan tidak ada yang berhasil, coba melakukan reset.  

Buka Pengaturan> Cadangkan & reset> Reset data pabrik.  Beberapa orang bahkan merekomendasikan melakukannya secara berkala atau sebelum pembaruan sistem untuk merasakan OS yang baru.Hapus Data Cache Aplikasi

Buka Pengaturan-> Penyimpanan-> Data Chace dan ketuk. Kita akan mendapatkan izin meminta prompt untuk 'menghapus data cache bagi semua aplikasi'.  Ketuk 'OK' untuk menghapus data yang di-cache pada semua aplikasi atau Anda dapat secara individual pergi ke aplikasi untuk menghapus data.

Hal itu dapat membantu smartphone berjalan lebih cepat.

Hapus Data Partisi

Ini adalah praktik yang baik untuk membersihkan Data Chace Partisi sesekali untuk menghapus file sementara yang pada gilirannya dapat membuat sistem Android bekerja lebih cepat.  

Matikan perangkat Android dan kemudian tekan dan tahan tombol power dan volume turun untuk memasuki 'Mode Pemulihan'. Setelah berada dalam mode pemulihan, tekan dan tahan tombol daya dan kemudian tombol volume naik untuk memasukkan opsi 'Menghapus Data Partisi'.  

Gunakan tombol Volume naik dan turun untuk memilih opsi dan tekan tombol daya untuk menghapus Data Cache Partisi.

Instal Custom ROM

Ini adalah opsi lanjutan karena dapat membatalkan garansi Anda. Jadi berhati-hatilah di sini. Jika ingin rooting perangkat Android maka kita dapat melakukan overclock menggunakan aplikasi seperti SetCPU atau Android Overclock yang dapat membuat perangkat berjalan lebih cepat.

Namun, Anda mungkin menghadapi masalah seperti overheating. Jadi tangani dengan hati-hati.

(jps/DAL)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Saturday, May 9, 2020

Penyebab Mobil 'Goyang' Saat Melintasi Speed Trap

Jakarta, CNN Indonesia -- Pertanyaan: Kenapa mobil 'bergoyang' ketika melintasi speed trap dengan kecepatan 30-50 km/jam. Bahkan, mobil bisa sampai geser.

@gajahpolkadot

Jawaban:


Speed trap yang berupa 'polisi tidur' berjajar bertujuan agar pengendara mengurangi kecepatan. Penempatan speed trap umum di titik rawan kecelakaan.

Alasan mobil 'bergoyang' kemungkinan penyebabnya adalah kondisi shockbreaker yang sudah kurang baik.

Coba lakukan penekanan pada bodi bagian belakang, sebisa mungkin ditekan di dekat shockbreaker atau bisa dengan membuka kap bagasi dan menekan bagasi, dan rasakan apakah shockbreaker-nya mati atau mengayun berlebihan.

Hal ini juga bisa terlihat dengan meminta teman mengendarai mobil lain dan melihat bagaimana loncatan ban belakang saat mengenai speed trap, apakah mengayun karena goncangan yang ada hanya ditahan oleh per shockbreaker mengingat komponen ini sudah tidak berfungsi baik lagi.

Untuk diketahui, kondisi shockbreaker yang rusak, apabila tidak segera diperbaiki atau diganti, akan membuat ban cepat botak secara tidak merata. (mik/mik)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Modus Baru Hacker, Serang Warga yang Tunggu Paket Online

Jakarta, CNN Indonesia -- Kaspersky menemukan modus baru serangan spam dan phishing dengan menargetkan orang-orang yang sedang menunggu kiriman paket barang dari pemesanan online. Peretas disebut mengeksploitasi mekanisme pengiriman paket yang lagi ramai digunakan semasa pembatasan aktivitas di luar rumah akibat pandemi Covid-19.

Para peretas dijelaskan berkedok sebagai karyawan jasa pengiriman kemudian berpura-pura menginformasikan kedatangan paket. Skenarionya dimulai saat peretas menjelaskan bahwa situasi Covid-19 membuat pengiriman tertunda.


Korban yang mendapatkan pesan itu diminta mengecek nomor resi pengiriman apa saja yang tertunda. Caranya dengan membaca atau mengonfirmasi informasi dalam bentuk file terlampir.

Saat calon korban membuka lampiran, malware secara otomatis terunduh pada komputer atau ponsel mereka.

"Dengan banyaknya orang-orang menerima pemberitahuan tentang keterlambatan pengiriman atau minimnya asupan barang yang dibutuhkan, serta tidak adanya pilihan untuk membeli secara langsung di toko, jenis penipuan ini memiliki peluang keberhasilan yang tinggi," kata analis konten web Kaspersky, Tatyana Shcherbakova, dalam keterangan tertulis, Jumat (8/5).

Skenario terakhir adalah termasuk backdoor bernama Remcos yang dapat hinggap di perangkat pengguna. Malware ini dapat mengubah PC menjadi bot, mencuri data, atau mengunduh malware tambahan.

Demi lebih meyakinkan soal keterlambatan paket dan urgensi konfirmasi dari korban, peretas juga membuat salinan halaman web yang terlihat sangat terpercaya seperti layanan pengiriman populer sebagai cara mendapatkan kredensial. Para calon korban akan didorong agar memasukkan detail informasi, seperti email dan kata sandi menuju situs web tertentu untuk seolah-olah melacak paket mereka.

"Meskipun semua orang pasti ingin menerima pesanan mereka tepat waktu, penting untuk selalu waspada menilai dari mana email-email tersebut berasal dan memastikan alamat halaman web dengan tepat," kata Tatyana.

Modus baru peretasan, menyerang masyarakat yang menunggu paket pesanan online dengan berpura-pura dari jasa pengiriman barang.Modus baru peretasan, menyerang masyarakat yang menunggu paket pesanan online dengan berpura-pura dari jasa pengiriman barang. (Foto: Dok. Kaspersky)

Untuk menghindari menjadi korban spam dan kampanye phishing bertema virus corona dengan skenario pengiriman barang, para ahli Kaspersky merekomendasikan:

1. Perhatikan dengan cermat alamat pengirim: jika berasal dari layanan email gratis atau berisi karakter yang tidak berarti, kemungkinan besar itu palsu.

2.Perhatikan teks dengan seksama: perusahaan terkenal tidak akan mengirim email dengan format atau tata bahasa yang buruk.

3. Jangan membuka lampiran atau klik tautan pada email dari layanan pengiriman, terutama jika pengirim bersikeras dan mendesak Anda. Lebih baik untuk menuju langsung ke situs web resmi dan masuk ke akun Anda dari laman tersebut. (jnp/fea)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

LAPAN Sebut PBB dan AS Sudah Bersiap Tangkal Asteroid Besar

Jakarta, CNN Indonesia -- Peneliti Sains Antariksa Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) Abdul Rachman menyebut dunia internasional sudah bersiap terkait dengan ancaman benturan asteroid ke Bumi.

PBB, menurut dia, sudah membentuk jaringan atau organisasi dunia yang khusus untuk mengantisipasi meteor besar atau benda antariksa lainnya jatuh ke Bumi.

"Tapi memang ada juga yang tidak bisa kita ketahui karena masih ada keterbatasan," ujar dia, dikutip dari Antara, Sabtu (9/5).


Hal ini dikatakannya terkait potensi ancaman asteroid jatuh ke Bumi dan mengakibatkan bencana. Abdul Rachman mengatakan pemantauan terhadap potensi itu bisa dilihat dari orbit atau lintasan asteroid.

"Tidak semua memotong orbit Bumi memang, tapi yang lain bisa memotong. Intinya bisa dekat dengan orbit Bumi, jadi kalau sedikit saja orbit Bumi berubah itu berbahaya," ujar dia.

Populasi asteroid di dekat Bumi cukup banyak. Saat ini, menurut dia, ada sekitar 2.000 asteroid atau sekitar 9 persen dari sekitar 20 ribu benda antariksa alami dekat dengan Bumi dan masuk dalam daftar asteroid berbahaya (PHAs).

Infografis Asteroid RaksasaFoto: CNN Indonesia/Laudy Gracivia
Menurut dia, sebagian besar benda langit di dekat Bumi tersebut memang berasal dari sabuk asteroid. Itu terjadi karena ada gangguan gravitasi dari planet-planet besar seperti Jupiter, sehingga ada perubahan orbit dan akhirnya masuk dekat orbit Bumi.

"Itu bukan asteroid saja, komet juga seperti itu. Karena itu semakin penting melakukan pengamatan secara continue. Sekali lagi itu tugas dunia internasional," ujar dia.

Karenanya, menurut Abdul, AS memasang target untuk dapat mendeteksi 90 persen asteroid berukuran besar.

Diketahui, para ilmuwan membuat perkiraan waktu dan jenis asteroid yang memiliki kemungkinan bertabrakan dengan Bumi. Misalnya, mereka memperkirakan asteroid dengan energi setara bom atom Hiroshima dapat bertabrakan dengan Bumi dalam kurun waktu tahunan.

Untuknya, kata Abdul, Bumi diselimuti oleh atmosfer. "Kita bisa belajar [dari] tumbukan yang terjadi di Bulan yang tidak memiliki atmosfer dan menciptakan banyak kawah di permukaannya," tandas dia.

(Antara/arh)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

LAPAN: Asteroid Benda Langit yang Ancam Makhluk Bumi

Jakarta, CNN Indonesia -- Peneliti Pusat Sains Antariksa Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional (LAPAN), Abdul Rachman menyebut benda langit yang dapat membahayakan kehidupan makhluk di Bumi ialah Asteroid.

Sebab, benda langit ini memiliki ukuran yang bervariasi, mulai dari ukuran kecil sampai yang sangat besar. Menurut Abdul, ada Asteroid yang memiliki ukuran sampai 132 x 100 x 76 kilometer.

Selain itu, Asteroid merupakan benda langit yang padat seperti batu dengan bentuk yang tidak beraturan. Lalu ia menyinggung fenomena alam seperti melintasnya meteor ke Bumi itu berasal dari pecahan Asteroid.


"Benda langit apa yang bisa membuat petaka di Bumi? Jawabannya adalah benda asal dari meteor tadi yaitu Asteroid," kata Abdul saat acara diskusi virtual membahas Meteor Jatuh dan Bencana di Bumi pada Minggu (3/5). "Coba kita lihat Asteroid itu, benda langit padat seperti batu dengan bentuk yang tidak beraturan dan tidak seperti planet atau Bulat yang bisa kita bisa katakan bulat," lanjutnya.

Lebih lanjut kata Abdul, Asteroid yang teridentifikasi pada era sekarang ini merupakan sisa dari miliaran Asteroid jaman dahulu. Sisa-sisa Asteroid ini kemudian membentuk planet-planet dalam, yang saat ini kita kenal dengan planet Merkurius, Venus, dan Bumi.

Sebelumnya berdasarkan data Pusat Studi Objek Dekat Bumi (CNEOS) NASA, ada sejumlah Asteroid dengan diameter lebih dari 400 meter yang melintas dekat Bumi sepanjang 2020.

CNEOS mencatat setidaknya ada 10 Asteroid, antara lain 52768 (1998 OR2), 2003 OC3, 65690 (1991 DG), 388945 (2008 TZ3), 2011 GM44, 159402 (1999 AP10), 144411 (2004 EW9), 136795 (1997 BQ), 7753 (1988 XB), dan 8014 (1990 MF).

Kendati demikian, NASA mengakui belum ada Asteroid yang mengancam Bumi.

Sebelumnya, publik diramaikan fenomena dukhan atau tanda-tanda kiamat yang berkaitan dengan jatuhnya asteroid di Bumi pada 15 Ramadhan 1441 Hijriah yang bertepatan pada hari Jumat, 8 Mei 2020.

Fenomena dukhan adalah kabut atau asap diramalkan akan terjadi pada 15 Ramadhan 1441 Hijriah, yang bertepatan jatuh pada hari ini, Jumat, 8 Mei 2020.

Salah satu ramalan menyebutkan bahwa kabut itu terjadi akibat tabrakan meteor atau asteroid dengan bumi. Ramalan soal Dukhan sebagai satu dari 10 tanda-tanda kiamat besar itu dikaitkan dengan Ayat Alqur'an surah Ad-Dukhan ayat 10-11 dan hadis riwayat Muslim dari Hudzaifah bin Usaid.

Informasi akan datang Dukhan atau kiamat pada pertengan Ramadan, tepatnya 15 Ramadan pada malam Jumat kemudian disebut ada dalam hadis yang diriwayatkan Abdillah Al-Hakim dalam Kitab Al-Fitan Imam Nu'aym bin Hammad.

Dalam buku tersebut dijelaskan akan ada pekik suara kencang hingga orang yang tidur terbangun karena kaget pada malam Jumat 15 Ramadan.

Tafsir itu kemudian dikaitkan dengan munculnya kabut yang menimbulkan pekikan keras hingga muncul kabut. Namun banyak ulama yang menyebut bawa tingkat hadis tersebut adalah palsu.

(din/DAL)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Menjajal Aplikasi 'Penghitung Dosa dan Pahala'

Jakarta, CNN Indonesia -- Beredar sebuah aplikasi Raqib Atid yang dikembangkan oleh Mahmud Fauzi. Pengembang mengklaim mendesain aplikasi ini untuk mencatat dosa dan pahala.

Di Google Play Store, aplikasi telah diunduh lebih dari seribu pengguna dan mendapat rating 4.6. Namun aplikasi ini belum tersedia di App Store.

Menurut keterangan aplikasi lewat situs Google Play, pengembang mengklaim aplikasi Raqib Atid dapat menjadi wadah untuk menjadi pribadi yang lebih baik bagi para penggunannya.


CNNIndonesia.com pun mencoba menjajal aplikasi Raqib Atid. Setelah diunduh, akan muncul di halaman depan opsi Dosa dan Pahala.

Lalu ada kotak berisi macam-macam dosa misalnya Ghibah (membicarakan keburukan orang lain), berbicara kotor, membantah orang tua, ingkar janji, dan lainnya. Penggunanya juga bisa menambah variasi dosa dengan mengklik "Tambah Jenis Dosa".

Kemudian pada opsi Pahala, pengguna disuguhkan kegiatan-kegiatan yang menambah amal dan ibadah seperti zikir, salat, sedekah, membantu orang, membaca Alquran, dan berpuasa. Pengguna juga bisa menambah jenis pahala dengan mengklik "Tambah Jenis Pahala".

Di bagian bawah opsi Dosa dan Pahala, ada tiga pilihan fitur yaitu Today (hari ini), Total, dan Statistik.

Maksud Today di sini adalah dosa dan pahala apa yang diperbuat pada hari itu. Misalnya, sebagai seorang Muslim wajib melaksanakan salat lima waktu, maka pilih Pahala jenis Salat.

Lalu saat memasuki bulan Ramadan, umat Muslim wajib berpuasa selama 30 hari, tambahkan Pahala jenis puasa.

Jika membuat Dosa, misal ghibah, tambahkan berapa kali kita berbuat ghibah.

Setelah itu, pilih opsi Total. Pada opsi ini, kita akan mengetahui berapa jumlah total dosa dan pahala yang sudah dilakukan pada hari itu. Lalu, pengguna juga bisa melihat hasilnya berupa data statistik. (din/mik)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

9 Poin Saat Mobil Parkir Lama di Rumah

Jakarta, CNN Indonesia -- Masyarakat diimbau berdiam di rumah saat pandemi corona (Covid-19) di Indonesia meluas. Hal ini menyebabkan kendaraan pribadi terparkir lama karena tidak bisa digunakan.

Aftersales Division Head Auto2000 Ricky Martawijaya mengatakan ada beberapa hal yang harus dipahami jika mobil parkir dalam waktu lama. Jangan anggap enteng karena dampaknya membuat mobil rusak bahkan menjadi sarang hewan seperti laba-laba dan semut.

Berikut ini tips aman mobil parkir lama di rumah.


Lokasi Parkir Memiliki Atap

Paling aman parkir di dalam garasi yang memiliki atap. Dengan begitu, mobil dapat terhindar dari paparan panas matahari secara langsung yang bisa membuat cat mobil memudar.

Ketiadaan atap juga membuat mobil terkena hujan. Lambat laun akan timbul water spot atau kerap disebut jamur kaca atau jamur bodi akibat noda bekas air hujan yang mengering karena tidak dibersihkan dan menyebabkan mobil tidak sedap dipandang.

Air hujan juga bisa menyelinap di sela-sela bodi mobil seperti dudukan pelat nomor, gril, handle pintu dan tutup tangki bensin, dan celah antara pintu dan bodi mobil. Selain kotor, air yang masuk lewat celah pintu bisa meninggalkan bau tidak sedap jika tak dibersihkan.

Cuci Bodi dan Interior Mobil

Meski tidak digunakan, mobil tetap bisa kotor oleh debu atau air hujan. Solusinya cuci mobil minimal seminggu sekali. Tidak hanya luar, bagian dalam juga harus dibersihkan. Manfaatkan vacuum cleaner untuk membersihkan debu, terutama bagian kolong kabin. Keluarkan karpet dan cuci hingga bersih.

Waspada Binatang Liar

Mobil yang didiamkan dalam jangka waktu lama menjadi lembab, dan itu menjadi lokasi yang pas untuk tempat tinggal binatang liar di sekitar rumah seperti tikus, kecoa, dan semut.

Binatang pengerat seperti tikus sanggup menggigit kabel dan merusak sistem kelistrikan, sementara kecoa dan semut mengakibatkan kabin kotor dan rusak karena mampu menyelinap masuk ke dalam dan berkembang biak di sana.

Upaya pencegahan yang paling mudah yakni dengan meletakkan bahan pengusir binatang itu di luar mobil.

Keluarkan Barang Pribadi dari Kabin

Sembari mencuci mobil, lakukan inspeksi ke dalam kabin mobil. Keluarkan makanan dan minuman yang tertinggal karena akan menimbulkan bau tidak sedap dan mengundang binatang liar datang.

Keluarkan pula barang pribadi seperti kartu E-Toll, kacamata, pemantik api, dan barang berharga lain untuk menghindari risiko tidak terduga seperti kemalingan atau kebakaran.

Tekanan Ban Sesuai Standar

Tekanan angin ban mobil yang berdiam di rumah akan berkurang lebih cepat ketimbang ban yang dipakai setiap hari. Maka kita harus rajin mengecek dan mengisinya sesuai standar yang ditetapkan.

Sebagai contoh kendaraan LCGC Calya, dengan ukuran ban dan pelek standar 175/65R14, tekanan bannya yakni 36 Psi untuk roda depan dan belakang. Supaya tidak repot, kita juga dapat memanfaatkan pengisi angin ban portabel yang banyak dijual online.

Hindari Penggunaan Rem Parkir

Ada kasus kampas rem menempel kuat ke bagian dalam teromol dan sulit lepas karena mobil diparkir terlalu lama. Oleh sebab itu, lepaskan rem parkir atau rem tangan dan ganjal ban dengan balok kayu.

Kalau mau lebih aman, bisa menggunakan wheel chock yang diperuntukkan sebagai pengganjal ban mobil. Ini sangat bermanfaat jika ternyata lokasi parkir mobil miring.

Isi Penuh BBM

Bahan bakar di dalam mobil yang ditinggal dalam jangka waktu lama tidak bisa dibiarkan kosong karena akan mengakibatkan terjadinya oksidasi dan membuat karat timbul di dalam tangki bensin. Sebaiknya isi penuh bahan bakar untuk mengurangi risiko karat.

Jangan Melepas Kabel Baterai

Mobil tetap butuh pasokan listrik meski tidak dipakai dalam jangka waktu lama, seperti untuk mengaktifkan alarm, sehingga kita tidak perlu melepas kabel ke terminal aki.

Selain itu, mesin mobil tetap harus dipanaskan setidaknya seminggu sekali selama sekitar 15 menit untuk mengisi daya baterai supaya tidak soak dan cara ini juga memberikan kesempatan pada oli mesin untuk bersirkulasi.

Kita juga perlu berkeliling lingkungan rumah dengan mobil agar ban berputar dan menghindari kerusakan akibat ban hanya bertumpu di satu titik dalam jangka waktu lama. Atau setidaknya maju-mundurkan mobil di garasi untuk memindahkan titik tumpu ban.

Waspada Kebocoran

Lakukan pemeriksaan secara berkala ke seluruh bagian mobil, seperti ruang mesin, kabin, hingga bagian kolong untuk memastikan tidak ada kebocoran. Periksa pula apakah ada lelehan oli mesin atau tabung penyimpan cairan mobil yang berkurang drastis sebagai tanda awal kerusakan. (ryh/mik)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Respons LIPI soal ABK Minum Hasil Filtrasi Air Laut

Jakarta, CNN Indonesia -- Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) merespons sejumlah ABK asal Indonesia yang mengkonsumsi air laut hasil filtrasi (penyaringan) saat bekerja di Kapal Tuna milik China.

Menurut Peneliti Bidang Kimia LIPI Joddy Arya Laksmono seiring berkembangnya teknologi, air laut memang sudah banyak dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan air tawar atau minum khususnya di daerah Timur Tengah ataupun di kapal laut.

Salah satu teknologi yang banyak dimanfaatkan ialah Reverse Osmosis (RO). "Dengan ketersediannya sebesar 70 persen di Bumi, maka air laut menjadi sumber bahan baku yang sangat potensial untuk dapat diolah menjadi air layak pakai," kata Joddy kepada CNNIndonesia.com, Sabtu (9/5).


"Beberapa teknologi telah dikembangkan untuk memperoleh air layak pakai bahkan standar air minum seperti desalinasi, Reverse Osmosis (RO), elektrodialisis dan lain sebagainya. Saat ini, teknologi yang banyak digunakan adalah RO walaupun masih memiliki kelemahan mengenai jumlah air bersih yang dihasilkan konversinya masih kecil," lanjutnya. Kendati demikian, teknologi untuk mengubah air laut menjadi air tawar bersih mesti memenuhi kriteria-kriteria yang telah ditentukan. Di Indonesia sendiri, kriteria air bersih dan air minum telah ditetapkan pada Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 492/Menkes/Per/IV/2010 tentang Persyaratan Kualitas Air Minum.

Selain itu ada juga Standar Nasional Indonesia (SNI) 3553:2015 dan peraturan standar internasional yang dikeluarkan oleh Food and Drug Administration (FDA) Amerika Serikat terkait bahan makanan termasuk di dalamnya minuman yang layak dikonsumsi oleh manusia.

"Ketiga peraturan tersebut menjadi acuan bagi seluruh manusia termasuk tenaga kerja yang mana sesuai dengan UU Ketenagakerjaan No. 13 Tahun 2013 terutama pasal 86 dan 87, yang menyebutkan bahwa setiap tenaga kerja memiliki hak untuk mendapatkan kesehatan dan keselamatan kerja," tutur Joddy.

Adapun aspek-aspek yang mesti diperhatikan berkaca pada kasus yang menimpa ABK Indonesia ialah terkait aspek teknis maupun legal.

Menurut Joddy, aspek teknis tentunya perlu dilakukan evaluasi dan monitoring dengan cara terjun langsung ke lapangan untuk melihat standar kesehatan dan keselamatan ABK khususnya dalam hal akses terhadap air bersih dan air layak minum.

"Yang kedua adalah perlu dilakukannya crosscheck di lapangan apakah terjadi pelanggaran terhadap sistem ketenagakerjaan pada kapal tersebut, tentunya sesuai dengan pedoman UU Ketenagakerjaan dan konvensi ILO (International Labor Organization)," jelasnya.

"Kedua hal tersebut menjadi sangat penting untuk mengetahui kondisi riil para ABK Indonesia yang bekerja pada kapal tersebut. Di sini lah negara perlu hadir untuk melindungi warga negara dan bangsanya sendiri," pungkas Joddy.

Sebelumnya, laporan terkait belasan WNI yang diperlakukan tidak manusiawi itu pertama kali diungkap oleh stasiun televisi Korea Selatan, MBC pada 6 Mei lalu.

Selain mengkonsumsi air laut yang telah melalui proses penyaringan, WNI ABK mesti bekerja hingga 18 sampai 30 jam, dengan istirahat yang minim.

Bahkan menurut pengakuan dua ABK WNI yang dirahasiakan identitasnya, seorang rekan mereka yang bernama Ari (24), meninggal karena sakit saat kapal tengah berlayar. Jasadnya dibuang begitu saja di tengah laut dengan upacara seadanya. (dni/agt)

Let's block ads! (Why?)

Friday, May 8, 2020

Cara Kerja Teknologi Bluetooth Lacak Pasien Covid-19

Jakarta, CNN Indonesia -- Saat ini banyak perusahaan teknologi yang memanfaatkan teknologi bluetooth untuk disematkan ke sistem pelacakan pasien positif virus corona Covid-19.

Sebut saja Google dan Apple, dua perusahaan raksasa teknologi AS ini mengklaim bahwa metode ini sebagai solusi terbaik untuk melakukan pelacakan dan penelusuran pasien virus corona baru.

Google dan Apple telah menerbitkan API (Application Programming Interface) yaitu perangkat lunak yang mengizinkan dua aplikasi terhubung satu sama lain.


Nantinya pengguna diharuskan untuk mengaktifkan Bluetooth, lalu pengelola akan mengumpulkan data dari perangkat Bluetooth lain yang dekat dengan pengguna. Jika ada masyarakat yang terjangkit Covid-19, maka pengelola akan memberikan sinyal peringatan untuk mengkarantina diri selama 14 hari. Sebetulnya, bagaimana teknologi bluetooth bekerja pada sebuah sistem?

Bluetooth pada dasarnya bekerja dengan menggunakan teknologi komunikasi nirkabel jarak pendek untuk menghubungkan dua perangkat secara bersamaan.

Berkat teknologi ini, Anda dapat mentransfer data dari ponsel ke laptop hingga menghubungkannya ke speaker nirkabel untuk mendengarkan musik.

Secara teknis, koneksi nirkabel antara dua perangkat bluetooth dikenal sebagai tautan radio jarak pendek, frekuensi, dan ad hoc (jenis jaringan komputer berbasis wireless yang menghubungkan dua atau lebih perangkat).

Perangkat bluetooth ini dikelola menggunakan topologi RF atau yang lebih dikenal dengan 'star topology' atau topologi bintang, seperti dikutip North PS.

Berdasarkan tipologi bintang, akan ditunjuk satu Master dan tujuh budak (anak buah) yang aktif. Seorang Master bertanggung jawab untuk menyediakan sinkronisasi ke semua bawahannya (piconet).

Piconet merupakan istilah dari jaringan bluetooth yang dihasilkan oleh komunikasi antar peralatan bluetooth. Perangkat apa pun dapat menjadi bagian dari satu atau beberapa piconet. Ini yang membuat bluetooth semakin kuat.

Seperti dilansir Digital Trends, chip bluetooth memiliki standar minimum untuk menjangkau perangkat lain yaitu sekitar 10 meter. Selain itu, kecepatan transfer data bluetooth sebenarnya tidak begitu tinggi.

Artinya, ketika kita melakukan transfer data dalam jumlah yang besar maka akan memakan waktu lama.

(din/DAL)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Grab-Kemenparekraf Siapkan Armada Khusus di RS Rujukan Corona

Jakarta, CNN Indonesia -- Grab Indonesia hari ini meresmikan kerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf) untuk menyediakan layanan armada roda empat khusus sebagai upaya dari memerangi pandemi Covid-19.

Armada tersebut diperuntukkan bagi 73 tenaga medis dalam menjalankan tugasnya, dari Rumah Sakit Angkatan Laut Mintoharjo (RSAL Mintoharjo) menuju Le Meridien Hotel, maupun sebaliknya.


President of Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata mengatakan melalui kerja sama dengan pemerintah ini menjadi bentuk tanggung jawab perusahaan untuk memastikan mobilitas aman khususnya bagi tenaga medis selama masa PSBB.

"Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia untuk membantu mobilitas para tenaga kesehatan dalam beristirahat setelah bertugas dalam menangani pasien Covid-19," ujar Ridzki melalui keterangannya, Jakarta, Rabu (6/5).

Rencananya, Grab akan terus memperluas armada khusus ini ke berbagai rumah sakit rujukan guna mendukung pemerintah dalam menangani Covid-19.


Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Wishnutama Kusubandio mengapresiasi Grab yang turut berpartisipasi untuk menyediakan moda transportasi khusus sekaligus menjamin kebersihan dan keselamatan penumpang beserta mitra pengemudi.

"Kami yakin kolaborasi ini dapat memberikan rasa aman bagi mobilitas tenaga kesehatan maupun masyarakat yang membutuhkan di masa pandemi ini serta ke depannya mendukung industri pariwisata Indonesia untuk bangkit kembali," ujar Wishnutama.

Wishnutama melanjutkan, sejak awal pandemi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia telah menetapkan beberapa hotel sebagai tempat akomodasi bagi tenaga medis. Hal ini untuk memastikan mereka memiliki tempat beristirahat yang nyaman dan dekat dengan rumah sakit. Di sisi lain, hal ini juga bertujuan untuk memulihkan bisnis hotel.

"Kami telah menunjuk beberapa hotel sebagai tempat menginap bagi tenaga kesehatan, yang harapannya bisa memberi dukungan dan kemudahan bagi mereka untuk bekerja di Rumah Sakit Rujukan Covid-19 serta memberi dukungan bagi bisnis hotel maupun industri pariwisata Indonesia lainnya untuk bangkit kembali," ujarnya. (fef)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Spesifikasi dan Harga Ponsel Flagship China, Xiaomi Mi 10

Jakarta, CNN Indonesia -- Xiaomi hari ini resmi merilis ponsel kelas atas (flagship) yaitu Xiaomi Mi 10 ke Indonesia. Harga ponsel dipatok Rp9,9 juta dengan keunggulan sensor kamera 108MP.

Mi 10 memiliki layar 6,67 inci dengan panel AMOLED. Layar juga memiliki resolusi full HD Plus dengan refresh rate 90Hz dan HDR10 Plus.

Beralih ke bagian fotografi, perusahaan menempatkan satu kamera depan dan empat kamera belakang yang berjajar secara vertikal.


Masing-masing kamera tersebut antara lain kamera depan beresolusi 20MP, pada kamera belakang sensor utamanya ialah 108MP lensa wide. Lalu kamera ultrawide 13MP, kamera makro 2MP, dan kamera 3D ToF 2MP.

Kamera belakang Mi 10 mendukung perekaman video hingga 8K. Selain itu kamera dipadukan dengan teknologi Optical Image Stabilization (OIS) dan Electronic Image Stabilization (EIS) yang difungsikan sebagai peredam goncangan saat mengambil gambar.


Keunggulan dari ponsel ini ialah Mi 10 ditenagai chipset anyar milik Qualcomm yaitu Snapdragon 865, yang dipadu dengan RAM LPDDR5 8GB dan memori internal UFS 3.0 berkapasitas 256GB.

"LPDDR5 adalah RAM generasi terbaru. RAM ini memberikan performa 30 persen lebih cepat dan konsumsi daya yang lebih efisien," kata Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse saat peluncuran Xiaomi Mi 10 secara virtual, Jumat (8/5).

Xiaomi Mi 10Foto: Xiaomi Indonesia

Sementara sistem operasi Mi 10 yaitu Android 10 dengan lapisan antarmuka MIUI 11.

Ponsel dibekali baterai 4.780 mAh didukung pengisian daya 30 watt, bisa menggunakan kabel maupun nirkabel.

Mi 10 memiliki dua varian warna yaitu Coral Green dan Twilight Grey. Ponsel dibanderol dengan harga Rp9.999.000.


Spesifikasi Xiaomi Mi 10
Layar dan Bodi - 6,67 inci AMOLED
- DotDisplay dengan TrueColor
- Corning Gorilla Glass 5
Kamera Kamera Depan
- 20MP

Kamera Belakang
- 108MP (kamera utama) lensa wide
- 13MP kamera ultra-wide
- 2MP kamera makro
- 2MP kamera 3D ToF

Prosesor - Qualcomm Snapdragon 865; 5G Mobile Platform
- Fabrikasi 7nm dengan maksimum clock speed 2,84 GHz dan CPU Kryo 585 baru yang didasarkan pada arsitektur ARM Cortex-A77
Sistem Operasi Android 10; MIUI 11
Baterai 4.780 mAh, 30 watt flash charging
Memori - RAM 8GB ROM 256GB
- Tidak ada slot microSD
Fitur Lain
Warna Coral Green dan Twilight Grey
Harga Rp9.999.000
(din/DAL)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Kisah 3 Driver Grab yang Khusus Layani Mobilitas Tenaga Medis

Jakarta, CNN Indonesia -- Di tengah sepinya jalanan ibu kota akibat dari kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), terlihat seorang wanita separo baya yang mengendarai mobil dengan tenang dan raut wajah ikhlas.

Any Rahayu merupakan seorang mitra pengemudi GrabCar Elektrik powered by Hyundai yang terpilih menjadi pengemudi armada roda empat khusus untuk melayani tenaga kesehatan. Ia mengatakan senang tenaganya dapat bermanfaat bagi orang-orang yang harus keluar rumah untuk bekerja di masa pandemi seperti sekarang.

"Meskipun bantuan yang saya berikan tidak banyak, tapi paling tidak saya dapat menyediakan transportasi yang aman dan tepercaya untuk mereka yang perlu berpergian," ujar Any.


Pengemudi 39 tahun tersebut juga menceritakan bahwa dirinya dipilih oleh Grab untuk menjadi kandidat pengemudi armada roda empat khusus atas performa positif yang berhasil ditampilkannya selama bekerja di Grab.

Ketika Grab menunjuk Any sebagai kandidat relawan armada roda empat khusus, Any langsung tertarik untuk ikut serta. Meski awalnya keluarga melarang karena takut menghadapi berbagai macam risiko, namun akhirnya Any diizinkan karena pertimbangan kemanusiaan dalam membantu mobilitas para tenaga medis dari dan menuju rumah sakit.

"Karena standar kebersihan Grab yang tinggi dan pembekalan yang rutin, saya percaya bahwa saya dapat ikut berpartisipasi dalam menangani pandemi ini dengan memberikan para petugas medis sebuah layanan transportasi yang mumpuni."


Serupa dengan Any, Jejen Suhasba juga tetap menjalankan profesinya dalam situasi pandemi ini. Meski berisiko, ia melihat bahwa masyarakat masih membutuhkan transportasi yang memadai dari segi keamanan dan juga kesehatannya.

"Selain itu, saya juga melihat kesempatan dalam mendapatkan pendapatan dalam situasi pandemi ini yang dapat memenuhi tanggung jawab saya sebagai kepala rumah tangga dengan memiliki seorang istri dan juga empat orang anak di rumah," aku pria berusia 49 tahun itu.

Dalam riwayatnya sebagai mitra pengemudi Grab, Jejen telah melalui berbagai jenis pengalaman, termasuk mengantarkan para tenaga kesehatan yang telah menjalankan tugasnya dalam menangani pasien Covid-19 di rumah sakit.

"Saya berprinsip untuk tetap menjaga kesehatan dan juga keamanan dari mitra pengemudi dan juga pelanggan. Dengan dukungan penuh dari keluarga dalam menjalankan profesi saya untuk mengantarkan para tenaga kesehatan, saya merasa senang telah ikut andil menjadi relawan," ujar Jejen.


Masih dalam semangat yang sama, mitra pengemudi Grab GreenLine Taxi Abdul Malik juga mengaku senang dan bangga menjalankan profesinya sebagai mitra pengemudi yang membantu mobilisasi para pelanggan Grab, khususnya para tenaga kesehatan.

"Dengan dukungan penuh dari keluarga, saya senang dapat berpartisipasi bersama pemerintah dalam mengantarkan para tenaga kesehatan antara Rumah Sakit Angkatan Laut Mintoharjo (RSAL Mintoharjo) dan Hotel Le Meridien," ujarnya.

Abdul menambahkan bahwa layanan armada roda empat khusus ini telah dilengkapi dengan partisi plastik dan perlengkapan kesehatan seperti baju APD lengkap dari kepala hingga alas kaki, hand sanitizer, masker, serta sarung tangan.

"Dengan demikian, layanan armada roda empat khusus ini dapat melindungi mitra pengemudi dan penumpang dari penyebaran virus dalam perjalanannya." (fef)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Elon Musk Jelaskan Arti Nama Unik Anaknya

Jakarta, CNN Indonesia -- Pendiri sekaligus CEO SpaceX dan Tesla, Elon Musk menjelaskan arti nama anak laki-lakinya lewat siaran podcast Joe Rogan pada Kamis (7/5) yang diunggah ke akun Youtube PowerfulJRE.

Di dalam video podcast-nya itu, Rogan mempertanyakan bagaimana cara orang-orang untuk menyebutkan nama anak Musk yang diberi nama X Æ A-12.

Musk mengatakan nama tersebut berdasarkan saran dari pasangannya. Dimulai dari huruf X, ia menyebut pelafalan tetap diucapkan sebagai huruf X. Lalu Æ dibaca 'ash' dan A-12 disematkan oleh Musk untuk menghormati pesawat Archangel 12.


"Archangel 12 pesawat paling keren yang pernah ada," kata Musk dikutip Mashable.
Archangel 12 merupakan nama lain dari pesawat pengintai Lockheed A-12 yang dibuat untuk Central Intelligence Agency (CIA) oleh Lockheed Skunk Works, didasarkan oleh rancangan Clarence Kelly Johnson.

A-12 diproduksi tahun 1962-1964 dan telah dioperasikan mulai tahun 1963 sampai 1968. Pesawat memiliki kursi tunggal dan menjadi pelopor pesawat Angkatan Udara AS YF-12 serta pesawat pengintai terkenal SR-71 Blackbird.

Jadi, ketika penggalan nama-nama itu digabungkan, maka akan menghasilkan pelafalan, 'X-ash-A-twelve'.

Selain membahas nama anak, Musk sempat menceritakan kepada Rogan terkait cuitan soal alasan kenapa ia menjual sebagian harta miliknya, tiga hari sebelum anaknya lahir.


Musk menyebut telah mendaftarkan dua rumah besar miliknya yang dibangun di Los Angeles yang ia hargai sebesar US$30 juta. Lalu Musk mengatakan saat ini ia dan keluarganya memilih untuk menyewa rumah.

"Saya pikir, harta benda agak membebani. Banyak orang mengatakan, 'Hei miliarder, Anda telah mendapatkan semua ini'. Nah, saya sekarang tidak punya barang-barang itu," tuturnya dikutip BGR.

"Saya memiliki banyak rumah tetapi saya tidak menghabiskan banyak waktu. Seseorang mungkin bisa menikmati rumah-rumah itu dan memanfaatkannya lebih baik daripada saya," pungkas Musk.

[Gambas:Youtube] (din/DAL)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Penjualan Mobil Honda di RI Anjlok Nyaris 100 Persen

Jakarta, CNN Indonesia -- Penjualan mobil Honda pada April anjlok hampir 100 persen efek pandemi virus corona (Covid-19) di Indonesia. Dalam data penjualan retail mobil Honda pada April sebesar 1.855 unit. Angka ini turun hingga 82 persen bila dibanding Maret 2020 yang jumlahnya mencapai 10.657 unit.

"Seperti kita ketahui aktivitas konsumen terbatas selama pandemi, jadi ya begitu pencapaian kami," kata Business Innovation and Sales & Marketing Director Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy dalam sesi wawancara online, Jumat (8/5).

Batu sandung saat ini dialami perusahaan, imbasnya penjualan periode Januari-April 2020 cuma 37.033 unit, sementara periode yang sama tahun lalu angkanya mencapai 50.457 unit.


Menurut dia dampak pandemi corona terhadap penjualan HPM tidak bisa dihindari. Perusahaan pun menerapkan strategi lain guna meningkatkan kualitas pelayanan konsumen di masa pandemi melalui penjualan digital hingga 'home service'.

"Jadi intinya bagaimana efisiensi bisnis dan pelayanan terhadap konsumen," ucap Billy.

Penghentian Sementara Pabrik Diperpanjang

Billy melanjutkan guna menjaga ketersediaan stok mobil di dealer tetap stabil (antara penurunan permintaan dengan suplai mobil), HPM memperpanjang penghentian operasional pabrik hingga akhir Mei 2020.

Penghentian sementara kegiatan pabrik disebabkan kurangnya pasokan komponen dari luar negeri imbas corona.

Sebelumnya Honda menghentikan sementara produksi di pabriknya mulai 13 April selama dua pekan, kemudian diperpanjang sampai 8 Mei dan diputuskan hingga akhir bulan ini.

"Jadi karena kondisi pasar yang masih lemah dan ada concern di global supply chain kami, jadi sampai akhir Mei," ungkapnya.

Brio jadi Tulang Punggung April 2020

Billy mengatakan Brio series masih menjadi penopang penjualan HPM, atau dari total 1.855 unit yang terjual, 966 unit merupakan produk Brio series.

"Selama April kemarin ini Honda Brio kami masih menopang ya," ujar Billy.

Ia mengatakan strategi penjualan dengan memaksimalkan platform digital cukup berhasil. Pada April sebanyak 20 persen penjualan disumbang melalui penjualan digital.

Billy juga menuturkan pengguna layanan servis mobil di rumah atau home service naik. Per April pengguna layanan itu tembus 2.000an unit. (ryh/mik)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Penjelasan LIPI soal Virus Corona di Sperma Pasien Covid-19

Jakarta, CNN Indonesia -- Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) menjelaskan air mani pria (sperma) bisa mengandung virus corona SARS-CoV-2 penyebab penyakit Covid-19.

Peneliti dan Ahli Bidang Reproduksi pada Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Taufiq P Nugraha menjelaskan testis bisa mengandung SARS-CoV-2 karena infeksi virus bersifat viremia.

Viremia adalah virus berada dalam aliran darah. Taufiq mengatakan ada kemungkinan virus bisa masuk ke dalam aliran darah menuju testis. Sesungguhnya testis memiliki lapisan penyaring, yaitu mekanisme blood testis barrier atau sertoli cell barrier.


"Tugasnya menjaga molekul asing  masuk ke dalam testis tapi mekanisme ini tidak kuat dan masih  memungkinkan virus masuk," kata Taufiq saat dihubungi CNNIndonesia.com, Jumat (8/5).

Taufiq juga menjelaskan dari sisi biologis, Testis melarang sistem kekebalan tubuh untuk masuk agar menjaga  perkembangan sel sperma. Hal ini disebut dengan testicular immune privilege.


Jadi ada mekanisme imunosupresi di dalam testis. Untuk menjaga sistem kekebalan mengganggu proses pembentukan sel sperma. Karena sel sperma bersifat imunogenik (merangsang sistem kekebalan)," kata Taufiq.

Taufiq mengatakan virus di dalam air mani bukanlah kasus baru. Penyakit Zika dan Ebola juga terdeteksi di sperma

Dihubungi terpisah, Ahli Epidemiolog dari Griffith University Australia, Dicky Budiman juga mengakui ada virus Zika, Ebola, Hepatitis B, hingga HIV yang terdeteksi di sperma. Akan tetapi, ia mengatakan riset SARS-CoV-2 di sperma ini masih harus didalami dengan jumlah sampel yang lebih banyak.

"Karakter biologis sperma (blood testis barrier) tidak sempurna untuk bisa menyaring virus yang menginfeksi darah," ujar Dicky.

Dicky menjelaskan testis melarang imun masuk untuk menjaga perkembangan sel sperma agar tidak terganggu akibat respons imun yang bisa melukai sel sperma.

"Dari sisi imunologis memang suasana di testis dibuat lebih autoantigenic agar perkembangan sel sperma tidak terganggu akibat harmful autoimmune responses. Tapi di sisi lain jadi memudahkan masuknya virus," tutur Dicky.


Oleh karena itu, Dicky menyarankan agar menggunakan alat kontrasepsi kondom saat hendak berhubungan seks untuk menghindari potensi penularan Covid-19. Akan tetapi, ia kembali menekankan bahwa hasil riset belum membuktikan adanya penularan Covid-19 melalui hubungan seks.

"Ini mengindikasikan agar selain membiasakan bermasker, maka pada penderita Covid-19 setelah pemulihan sangat dianjurkan memakai kondom jika berhubungan dengan istri," ujar Dicky.

Sebelumnya, Ilmuwan China mendeteksi virus corona di dalam air mani pria atau sperma yang terinfeksi Covid-19. Hanya saja masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk menentukan apakah virus tersebut bisa ditularkan secara seksual atau tidak.

Temuan dari penelitian terhadap pasien virus corona di rumah sakit China diterbitkan pada hari Kamis di jurnal medis JAMA Network Open. Virus corona jenis baru yang disebarkan melalui tetesan pernapasan atau kontak dan virus juga telah terdeteksi dalam feses, saliva, dan urine.

(jnp/DAL)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

LAPAN Respons Asteroid Tabrak Bumi dan Isu Dukhan 15 Ramadan

Jakarta, CNN Indonesia -- Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) menjawab soal fenomena dukhan atau tanda-tanda kiamat yang berkaitan dengan jatuhnya asteroid di Bumi pada 15 Ramadhan 1441 Hijriah yang bertepatan pada hari Jumat, 8 Mei 2020. LAPAN mengatakan tidak ada asteroid yang akan menabrak Bumi.

Di sisi lain, LAPAN mengatakan ada tujuh asteroid yang akan mendekati bumi berdasarkan tabel data Near Earth Object Studies (CNEOS) dari NASA. Akan tetapi, ketujuh asteroid tersebut tak ada yang akan menabrak Bumi.

"Sepanjang yang kami ketahui ada banyak (asteroid), tapi semuanya dalam jarak aman. Tidak ada yang menabrak Bumi. Kalau ada apa-apa yang perlu diperhatikan, pasti ada informasi resmi dari kami," ujar Koordinator Diseminasi Pusat Sains Antariksa LAPAN Bandung, Emanuel Sungging Mumpuni saat dihubungi CNNIndonesia.com, Jumat (8/5).


Ia mengatakan grup asteroid Apollo akan mendekati Bumi mulai 7 Mei hingga 9 Mei. Grup asteroid ini memiliki diameter 16 meter hingga 470 meter. Ada lima asteroid (2009 XO, 2020 JE, 2020 JF, 2020 HM4, 2016 HP6) yang mendekat ke arah Bumi pada 7 Mei 2020.  Selanjutnya ada satu asteroid (2020 HB6) yang mendekati Bumi pada 8 Mei. Asteroid 2020 HC6 bergerak mendekati Bumi pada 9 Mei 2020.


LAPAN memberikan informasi dua dari lima asteroid yang dekat ke Bumi pada 7 Mei. Asteroid 2016 HP6 akan memiliki jarak terdekat 1,66 juta kilometer dari Bumi. Jarak tersebut sama seperti 4,3 kali jarak Bumi dan Bulan dengan kecepatan relatif 5,72 kilometer per detik ketika mendekati Bumi.

Sementara Asteroid 2009 XO akan berjarak pada jarak 3,4 juta kilometer dengan kecepatan 12,78 kilometer per detik.

"Ukuran asteroid ini sekitar 210 hingga 470 meter. Asteroid 2009 XO dikategorikan sebagai asteroid Apollo dan Potentially Hazardous Asteroid (PHA)," ujar Sungging.

Sungging menjelaskan asteroid Apollo beberapa asteroid Apollo bisa menjadi ancaman bagi penduduk di Bumi apabila berada pada jarak yang sangat dekat dengan Bumi. Salah satunya ada meteor Chelyabinsk yang memasuki atmosfer Bumi dan meledak di langit kota Chelyabinsk, Rusia pada 15 Februari 2013 silam dengan ukuran 17 meter.

Sungging menjelaskan Jet Propulsion Laboratory (JPL) NASA mengatakan tarikan gravitasi planet dapat mengubah lintasan orbit asteroid.

Baik asteroid sesatan (stray asteroid) maupun pecahan dari tabrakan asteroid terdahulu diyakini telah menabrak Bumi di masa silam, yang berperan penting dalam evolusi planet Bumi hingga seperti saat ini.

Sedangkan menurut Planetary Defense Coordination Office NASA, jatuhnya asteroid adalah proses alami yang terjadi terus menerus. Setiap harinya, material seberat 80 hingga 100 ton, asteroid jatuh ke Bumi dari luar angkasa dalam bentuk debu dan meteorit kecil (pecahan asteroid yang hancur di atmosfer Bumi).

Setidaknya dalam 20 tahun terakhir, sensor radar pemerintah Amerika Serikat telah mendeteksi hampir 600 asteroid berukuran sangat kecil (beberapa meter saja) yang memasuki atmosfer Bumi sehingga menciptakan bolide atau fireball.

Sebelumnya, Peneliti Sains Antariksa LAPAN,  Abdul Rachman menjelaskan bahwa asteroid bergerak mendekati Bumi karena mereka bergerak sesuai orbitnya dan tidak berarti akan menabrak Bumi.



"Sekali lagi, kita tidak perlu terlalu khawatir, apalagi dikaitkan dengan tanggal 15 Ramadhan, dari segi dalil agama tidak ada dan dari segi sains tidak ada (asteroid) yang mendekat. Tapi, kembalikan semuanya kepada Allah, karena kita bisa mati kapan saja," kata Abdul Rachman saat lewat siaran langsung dari Bern, Swiss, mengutip Antara, Senin (4/5).

Dukhan sendiri menjadi topik yang banyak dibahas oleh kalangan ulama dan warga belakangan. Fenomena dukhan adalah kabut atau asap diramalkan akan terjadi pada 15 Ramadhan 1441 Hijriah, yang bertepatan jatuh pada hari ini, Jumat, 8 Mei 2020.

Salah satu ramalan menyebutkan bahwa kabut itu terjadi akibat tabrakan meteor atau asteroid dengan bumi. Ramalan soal Dukhan sebagai satu dari 10 tanda-tanda kiamat besar itu dikaitkan dengan Ayat Alqur'an surah Ad-Dukhan ayat 10-11 dan hadis riwayat Muslim dari Hudzaifah bin Usaid.

Informasi akan datang Dukhan atau kiamat pada pertengan Ramadan, tepatnya 15 Ramadan pada malam Jumat kemudian disebut ada dalam hadis yang diriwayatkan Abdillah Al-Hakim dalam Kitab Al-Fitan Imam Nu'aym bin Hammad.

Dalam buku tersebut dijelaskan akan ada pekik suara kencang hingga orang yang tidur terbangun karena kaget pada malam Jumat 15 Ramadan.

Tafsir itu kemudian dikaitkan dengan munculnya kabut yang menimbulkan pekikan keras hingga muncul kabut. Namun banyak ulama yang menyebut bawa tingkat hadis tersebut adalah palsu.

(jnp/DAL)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Youtuber Ferdian Ditangkap, Netizen Sindir soal Harun Masiku

Jakarta, CNN Indonesia -- YouTuber Ferdian Paleka telah ditangkap oleh Polda Jawa Barat setelah melakukan prank dengan membagikan bingkisan berisi sampah dan batu. Ferdian ditangkap pada Jumat (8/5) dini hari.

Penangkapan yang terhitung cepat ini membuat warganet menyinggung beberapa kasus buron yang tak mampu diselesaikan cepat oleh polisi, salah satunya adalah politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Harun Masiku.

Harus telah hilang hampir tiga bulan, hingga saat ini polisi belum menemukan titik terang untuk menangkap Harun. Warganet membicarakan Harun di Twitter.


Warganet @kafiradikalis mengatakan penangkapan Ferdian membuka keburukan polisi yang tak mampu menangkap Harun Masiku.


Warganet @yuesefa juga menyoroti cepatnya polisi menangkap Ferdian. Sementara menangkap koruptor membutuhkan waktu yang lama.

Warganet @Ramadhanrfli juga mempertanyakan beberapa kasus yang hingga saat ini belum terungkap, yaitu pembunuhan Munir, Marsinah, Wiji Thukul hingga penyiraman air keras Novel Baswedan.

Sebelumnya, Harun Masiku bersama tiga orang lainnya ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pergantian antar waktu (PAW) pada awal Januari 2020. Penetapan Harun sebagai tersangka merupakan buah dari operasi tangkap tangan yang dilakukan KPK.

Meski demikian, lembaga antirasuah tersebut tidak berhasil menangkapnya sampai saat ini dinyatakan masih buron.

Harun lantas disangkakan melanggar Pasal 5 ayat 1 huruf a atau b atau Pasal 13 Undang-undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dengan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Namun, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto membela Harun Masiku dan menyebut Harun sebagai korban kasus penyalahgunaan kekuasaan. Menurutnya Harun berdasarkan keputusan dan fatwa MA memiliki hak untuk menjadi calon legislatif.

Dalam kasus suap PAW anggota DPR, KPK menetapkan 4 tersangka yaitu Wahyu Setiawan, Agustiani Tio Fridelina, Saeful Bahri, dan Harun Masiku.

Wahyu merupakan Komisioner KPU, sedangkan Agustiani disebut sebagai orang kepercayaan Wahyu. Lalu Saeful hanya disebut KPK sebagai swasta dan Harun adalah kader PDIP. KPK menjerat Saeful dan Harun sebagai pemberi suap, sedangkan Wahyu dan Agustiani adalah penerimanya.

Dua hari lalu, Saeful Bahri, yang merupakan mantan staf Hasto Kristiyanto dituntut pidana penjara selama 2 tahun 6 bulan. Ia juga didenda sebesar Rp150 juta subsider 6 bulan kurungan.

(jnp/DAL)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Proyek Uji Tabrak Mobil di RI Molor Imbas Corona

Jakarta, CNN Indonesia -- Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan pembangunan fasilitas uji tabrak di Indonesia molor dari jadwal yang sudah ditentukan karena wabah virus corona (Covid-19). Peletakan batu pertama yang seharusnya dilakukan pada tahun ini ditunda sampai 2021.

Kepala Balai Pengujian Laik Jalan dan Sertifikasi Kendaraan Bermotor (BPLJSKB) Kemenhub Caroline Noorida Aryani menjelaskan, pemerintah sudah menjadwalkan peletakan batu pertama pembangunan fasilitas tersebut pada akhir tahun ini.

"Target awal peletakan itu akhir tahun ini antara November dan Desember 2020, tapi pasti molor akibat wabah," kata Caroline melalui sambungan telepon, Jumat (8/5).


Fasilitas uji tabrak di di dalam negeri ditujukan sebagai sarana pengetesan tingkat keselamatan kendaraan. Hal ini diperlukan mengingat sejak 2012 Indonesia selalu menjual di atas 1 juta unit mobil dan di atas 5 juta unit motor per tahun. Indonesia merupakan pasar terbesar di Asia Tenggara dan diprediksi akan semakin besar mengingat jumlah kepemilikan kendaraan masih rendah. 

Sejauh ini kemajuan proyek fasilitas uji tabrak itu disebut telah sampai tahap finalisasi untuk menentukan desain dan biaya keseluruhan. 

"Jadi ya pasti molor ya. Sekarang ini kami saja sedang menentukan desain agar dapat menentukan biaya keseluruhan, nah ini sedang finalisasi, pokoknya sampai rinci harus kami selesaikan dahulu," kata dia.

Pembangunan fasilitas uji tabrak bakal dilelang ke pihak swasta yang tadinya diharapkan bisa dibuka pada Juni.

"Jadi finalisasi ini selesai Agustus-September 2020, baru lelang. Dari lelang tergantung pihak swasta mau bangun kapan, tapi biasanya bisa enam bulan usai lelang baru peletakan [batu pertama]. Sebelum wabah rencana lelang kan habis lebaran, Juni," ujarnya.

Fasilitas yang menerapkan ketentuan United Nation Regulation (UNR) ini bakal dibangun di BPLJSKB Bekasi, Jawa Barat. Selain uji tabrak, pemerintah juga ingin membangun tempat uji guling dan mobil listrik di kawasan yang sama.

Pemerintah telah menyiapkan anggaran mencapai Rp1,6 triliun buat proyek ini.


Caroline juga mengutarakan pihaknya sedang menentukan hal prioritas pada proyek uji tabrak. Ada kemungkinan fasilitas yang dibangun lebih dulu untuk kendaraan listrik mengingat pemerintah mendorong pengembangan teknologi itu untuk industri otomotif dalam negeri.

Tapi itu nanti yang putuskan bapak Dirjen," ucap Caroline.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiadi yang dihubungi terpisah menjelaskan Covid-19 tidak akan menunda terlalu lama proyek uji tabrak. Dia menyebut proses lelang akan segera dilakukan.

"Jadi sekarang ini lagi ada pendampingan konsultan perencana," ucap Budi. (ryh/fea)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)