LE MANS, KRjogja.com – Hasil memuaskan didapat oleh pembalap Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, kala melakoni balapan di Sirkuit Le Mans, Prancis, dalam lanjutan seri kelima MotoGP 2018. Dalam balapan tersebut, Rossi mengakhiri balapan di posisi ketiga. Ia pun membeberkan bahwa yang menjadi kunci suksesnya adalah modifikasi motor usai sesi kualifikasi.
Diakui oleh Rossi bahwa pada hari Sabtu 19 Mei 2018 kala melakoni kualifikasi, ia menampilkan performa yang buruk di atas lintasan. Disebutnya bahwa YZR-M1 tak memiliki kecepatan untuk bersaing dengan pembalap lain. Maka dari itu, dalam sesi kualifikasi tersebut, Rossi harus puas menempati posisi kesembilan.
Berdasarkan pengalaman tersebut, ia bersama dengan tim lekas memodifikasi sedemikian rupa YZR-M1 guna menjalani balapan di hari Minggu 20 Mei 2018. Hasilnya pun tak percuma, yang mana YZR-M1 mampu melaju lebih baik. Meski finisnya Rossi di posisi ketiga tak lepas dari insiden yang menimpa Andrea Dovizioso (Ducati Corse) dan Johann Zarco (Yamaha Tech3), namun ia menilai kalau modifikasi motornya berjalan sesuai harapan.
“Di kualifikasi saya melaju dengan lambat dan saya memulai balapan dengan start dari posisi kesembilan. Sesungguhnya, saya cukup pesimis karena pekerjaan yang kami lakukan pada hari Sabtu, pada akhirnya bukan sesuatu yang bagus,” ujar Rossi, menukil dari Autosport, Selasa (22/5/2018).
“Namun, kami bekerja keras dan kami melakukan beberapa modifikasi pada motornya dan itu bekerja dengan baik. Kami banyak mengalami peningkatan, peningkatan akselerasinya, peningkatan pengeremannya. Jadi saya pikir saya bisa melakukan balapan yang bagus,” tandas Rossi. (*)
Baca Dong disini
No comments:
Post a Comment