Friday, November 2, 2018

Modifikasi Suzuki Bandit Bergaya Neo Scrambler, Jadi Lebih Gahar

Jakarta - Pada gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 sejumlah Agen Pemegang Merek memamerkan berbagai model terbaru kendaraan mereka. Selain model terbaru beberapa juga menghadirkan konsep motor atau modifikasi.

Salah satu modifikasi yang tampak ekstrem terlihat dari Booth Suzuki di IMOS 2018 adalah Suzuki Bandit bergaya Neo Scrambler.


Suzuki Bersama Insan Motor menyulap Naked Bike 150CC ini tampil beda dengan beragam perombakan di sana sini. "Untuk konsepnya sendiri dari suzuki sedangkan pengerjaannya dilakukan oleh Insan Motor," ujar Marketing Manager PT SIS, Banggas Pardede. Pemilihan modifikasi bergaya Neo Scrambler ini merupakan representasi Booth Suzuki bertema 'have fun with Suzuki technology' pada gelaran IMOS 2018 kali ini.

"Alasan menghadirkan modifikasi Bandit adalah kita ingin menunjukkan bahwa ini sesuai dengan tema booth kita sekarang 'have fun with suzuki teknologi'. Jadi Suzuki itu motornya bisa diajak fun tergantung mau dibawa ke arah mana," tambah Banggas.

Modifikasi yang mencolok pada motor ini dilakukan pada bagian rangka, custom set fairing, dan upside down.

"Perubahan ekstrim neo scrambler ada pada perubahan rangka. Selain itu juga ada custom set fairing, upside down dan beberapa aksesoris pemanis lain untuk menunjang tampilan Neo Scrambler Bandit ini," terang Banggas.

Selain tampilannya, Bandit satu ini tidak merubah dapur pacu serta tidak menambah atau mengurangi fitur bawaannya. Banggas mengungkapkan pengerjaan motor ini memakan waktu 2 sampai 3 minggu dengan biaya 15 juta Rupiah.


Bagi anda yang kepincut dengan motor ini sayangnya tidak bisa melelangnya karena hanya tampil untuk memberi inspirasi baru terhadap modifikasi Bandit.

"Motor ini hanya untuk dipamerkan dan tidak dijual. Tugasnya di sini berikan inspirasi pada calon konsumen," pungkas Banggas.

(rip/dry)

Let's block ads! (Why?)

Baca Dong disini

No comments:

Post a Comment