Managing Director Grab Indonesia Neneng Goenadi mengatakan pihaknya sebelumnya sudah menyerukan gerakan #KitaVSCorona bersama dengan para mitra. Selain itu, inisiatif gabungan juga dilakukan sebagai langkah untuk menekan laju penyebaran virus corona.
"Kerja sama dilakukan dengan GrabHealth, Good Doctor, dan Kementerian Kesehatan RI. Selain itu, Grab bersama ekosistem digital di Indonesia yakni Tokopedia dan OVO mendonasikan masing-masing Rp1 miliar, total menjadi Rp3 miliar, melalui BenihBaik yang disalurkan kepada BNPB untuk membantu memerangi Covid-19," ujar Neneng dikutip dari situs resmi Grab Indonesia, Jakarta, Rabu (1/4).
Adapun 4 upaya konkret Grab dalam membantu pemerintah mempercepat penanganan Covid-19, antara lain:
- Menyediakan layanan telekonsultasi corona di GrabHealth
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia menunjuk Grab untuk menyediakan pemeriksaan (screening) awal Covid-19 via layanan telekonsultasi melalui GrabHealth powered by Good Doctor secara gratis.
Layanan ini memungkinkan dokter menilai risiko penularan dan kerentanan terhadap Covid-19. Selain itu dokter bisa memberikan rekomendasi untuk melakukan isolasi mandiri atau melakukan tes COVID-19.
- Menyiapkan armada pengantaran obat
Grab siap meluncurkan armada khusus untuk petugas layanan kesehatan dan pengantaran obat bagi rumah sakit yang bernaung di bawah Kementerian Kesehatan RI.
- Memberikan donasi
Memimpin kampanye donasi Grab, Tokopedia, dan OVO menyumbang masing-masing Rp1 miliar kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana Republik Indonesia untuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 yang akan digunakan untuk mendukung kebutuhan para frontliner medis Indonesia, seperti alat perlindungan diri, logistik, dan obat-obatan.
- Menyediakan masker
Berkolaborasi dengan BenihBaik dan Palang Merah Indonesia (PMI), Grab menyediakan masker bagi petugas kesehatan, mitra pengemudi, dan masyarakat melalui inisiatif '1 juta masker PMI'.
Neneng menambahkan, seluruh masyarakat harus terus mendukung satu sama lain untuk menghidupkan roda perekonomian Indonesia. Grab percaya cara terbaik untuk mengatasinya adalah dengan berdoa dan berikhtiar.
"Semoga Tuhan yang Maha Esa memberkahi niat baik Anda dan terus membimbing kita semua melalui masa yang sulit ini," ujar Neneng. (fef)
No comments:
Post a Comment