Tuesday, February 25, 2020

Spesifikasi Ponsel Lipat Huawei Mate Xs Rp30 Jutaan

Jakarta, CNN Indonesia -- Huawei memperkenalkan ponsel layar lipat Mate Xs pada Selasa (25/2) di Indonesia. Ponsel ini akan menggantikan ponsel layar lipat yang meluncur pada tahun lalu, yakni Mate X.
 
Dari sisi desain, Mate Xs terlihat mirip dengan Mate X. Akan tetapi, Huawei mengklaim ponsel mengalami peningkatan dari sisi prosesor dan desain engsel layar dan layar yang lebih kokoh.

Ponsel dibekali dengan layar 8 inci saat dibuka, layar ponsel berukuran 6,6 inci saat dilipat. Huawei mengatakan menggunakan konstruksi "quad-layer" untuk layar pada Mate Xs, membuatnya layar lebih kuat.

Di bagian atas adalah dua lapisan polymide yang berada di atas layar OLED yang fleksibel. Lalu ada dua lapisan polymer yang  yang berfungsi sebagai bantalan dan sekaligus menghubungkan layar ke bodi perangkat.

"Polymide 80 persen lebih kuat dibandingkan single layer, Tiga kali lebih mahal dari emas," kata CEO of Huawei Consumer Business Group, Richard Yu dalam live streaming Mate Xs di Barcelona.


Richard Yu mengatakan ponsel juga dibekali dengan cipset Kirin 990 5G. Akan tetapi, Huawei mengatakan ponsel Mate Xs juga bisa menyediakan jaringan 4G di Indonesia.

Deputy Country Director Huawei Device Indonesia Lo Khing Seng mengatakan Huawei siap menyediakan ponsel 5G, namun hingga saat ini pemerintah memang belum mengimplementasi 5G di Indonesia. Dibandingkan pendahulunya, prosesor Mate Xs ditingkatkan diri Kirin 990 ke Kirin 980.

"Huawei secara kemampuan bisa bawa 5G ke Indonesia tapi kita akan sesuaikan dengan aturan di Indonesia," kata Khing Seng.

[Gambas:Video CNN]

Dari sisi perangkat lunak, Huawei tak lagi menggunakan Google Mobile Service alias berbagai layanan Google, seperti Gmail hingga Google Play Store. Hal ini disebabkan Huawei masih berada dalam daftar hitam Amerika Serikat sebagai buntut perang dagang.

Sebagai gantinya, Mate Xs menggunakan aplikasi buatan sendiri dari Huawei Mobile Service (HMS). Bahkan Huawei telah menyiapkan AppGallery untuk menggantikan Google Play Store.

Spesifikasi Ponsel Lipat Huawei Mate Xs Rp30 JutaanHuawei Mate Xs. (CNN Indonesia/Jonathan Patrick)

Dilansir dari The Verge ponsel dibekali dengan baterai 4.500 mAh seperti pendahulunya. Mate Xs memiliki konfigurasi kamera utama 40MP,  perangkat keras kamera masih terdiri dari kamera utama f-1.8 40 megapiksel, kamera telephoto 8MP, kamera ultra wide 16MP, serta kamera 3D depth sensing.

Ponsel dibanderol dengan harga 2.499 euro atau sekitar Rp37,8 dan akan mulai dirilis pada Maret.  Public Relations Manager Huawei Indonesia Ilham Pratama mengatakan Huawei berencana memasukkan ponsel ke Indonesia paling lambat April.

"Kami rencana Maret, setidaknya April. Karena masih proses Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN)," ujar Ilham.


Spesifikasi Huawei Mate Xs
Layar Foldable OLED 2200 x 2480 pixels, 8 inci (terbentang), 6,6 inci (terlipat)
Prosesor HiSilicon Kirin 990 5G (7 nm+)
CPU: Octa-core (2x2.86 GHz Cortex-A76 & 2x2.36 GHz Cortex-A76 & 4x1.95 GHz Cortex-A55)

GPU: Mali-G76 MP16

Sistem Operasi Android 10.0; EMUI 10.0
Kamera Kamera:
40 MP, f/1.8, 27mm (wide), 1/1.7", PDAF
8 MP, f/2.4, 52mm (telephoto)
16 MP, f/2.2, 17mm (ultrawide)
TOF 3D, (depth)
Memori RAM 8GB

ROM 512GB (micro SD up to 256 GB)

Baterai 4500 mAh. Charging 55W
Fitur Lain * Face Recognition
* USB Type-C
* Fingerprint sensor
* Foldable
* NFC
* Huawei SuperCharge (85% in 30 min)
Harga Rp37,8 juta

(jnp/DAL)

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment