Pengumuman harga resmi Nmax ini bertepatan dengan kunjungan dua pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP Valentino Rossi dan Maverick Vinales ke Indonesia hari ini Selasa (4/2).
"All-new Nmax 155 Connected/ABS sepeda motor produksi Indonesia pertama yang terkoneksi dengan smartphone yang dapat menghubungkan konsumen dengan sepeda motornya," kata Presiden Direktur dan CEO Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Minoru Morimoto di Tangerang.
Bila dibandingkan dengan model sebelumnya, harga varian tertinggi Nmax lebih mahal Rp1,735 juta. Varian 'termahal' Nmax model lama Rp32,015 juta.Sementara itu, harga Yamaha Nmax 2020 Connected/ABS juga lebih mahal Rp1,239 juta dari PCX 150 ABS yang dijual Rp32,511 juta.
"Jadi kami ingin menyampaikan sebuah tren baru teknologi sepeda motor yang telah dimulai dari Indonesia," ucap Morimoto.
Morimoto menambahkan bila saat ini aplikasi Y-Connect sebagai media penghubung antara Nmax dengan ponsel konsumen juga sudah dapat diunduh pada Google Play Store (Android) dan App Store (Apple).
"Dengan diluncurkannya Nmax yang menjadi produk unggulan terbaru kami saat ini teknologi terbaru telah tersedia untuk seluruh masyarakat Indonesia," ujarnya.
Selain fitur koneksi, Nmax 155 2020 juga sudah dilengkapi fitur Stop & Start System (SSS). Selain itu pada mesin 155 Nmax ini juga dilengkapi fitur Traction Control System (TCS).
Nmax 2020 masih mengandalkan teknologi VVA, namun peningkatan tenaga dari 11,1 kW (14,8 tenaga kuda) menjadi 11,3 kW (15,1 tenaga kuda). (ryh/mik)
No comments:
Post a Comment